a a a a a a a a a
Logo Header Footer
Tentang Kami
PT Givro Multi Teknik Perkasa
PT Givro Multi Teknik Perkasa jual & produksi besi siku juga aneka macam produk kawat lainnya. Kami adalah salah satu perusahaan Pabrik Besi & Kawat Indonesia Terbesar dalam pembuatan material besi siku dan produk kawat lainnya yang berfokus kepada produksi aneka material kawat yang mengacu kepada Standar Nasional Indonesia (SNI).

Kami mampu menyediakan produk-produk yang secara spesifik dibutuhkan oleh konsumen, yang telah memenuhi Sertifikasi Manjemen Mutu ISO 9001:2015 membuktikan kemampuan suatu produk atau layanan untuk memenuhi persyaratan Pelanggan Serta Telah memiliki sertifikasi ISO 14001. Maka Dari itu PT Givro Multi Teknik Perkasa selalu berkomitmen untuk menjaga kualitas produk kami demi tercapainya kepuasan pelanggan kami.
Selanjutnya
Pabrik Besi Siku Berkualitas
Kualitas Terbaik
Beberapa produk kami telah dilengkapi dengan standard SNI dan international.
Kapasitas Produk Besar
Kami adalah perusahaan terbesar di Indonesia yg produksi besi, kawat dan pagar.
Online Support
Online support kami akan membantu setiap pertanyaan anda.
Menyediakan Besi Siku Kualitas Terbaik

Produk Besi Siku

Pabrik Besi Siku Berbagai Jenis & Ukuran.
Besi SikuBesi Siku
BESI SIKU adalah besi yang terbuat dari bahan baja yang sudah melalui proses galvanis, proses tersebut melalui pemberian cairan pelapis yang terdiri dari alumunium dan seng.
BESI SIKU ini juga tergolong material yang sangat kokoh untuk berbagai macam kontruksi pada umumnya, BESI SIKU ini juga tahan terhadap karat dan anti rayap.

BESI SIKU memang sudah menjadi material utama dalam bidang konstruksi. Banyak para kontruksi yang memerlukannya ketika melakukan pembangunan. Beberapa contoh penggunaan besi siku adalah penggunaannya pada gerbang, pagar, konstruksi menara, kontruksi menara, pagar, penyangga tangki air, rangka rak etalase, rangka pintu, jendela dan masih banyak lagi yang lainnya.

Keunggulan BESI SIKU sendiri yaitu ringan dan kuat dalam arti ringan dipasang dan kuat untuk di jadikan interior rumah.

FUNGSI
BESI SIKU ini juga memiliki fungsi yang sangat penting bagi kontruksi dalam pembangunan interior rumah, contoh yaitu : rak besi, menopang rak gantung, kerangka pintu, teralis jendela, pagar hunian, kontruksi tangga.

Produk Givro

Pilihan kategori produk besi siku by Givro, yang bisa membantu kebutuhan industri anda
Pabrik Steel GratingPabrik Steel Grating
Pabrik Steel Grating – Steel grating adalah suatu struktur berbentuk jala atau grid yang terbuat dari logam, khususnya baja. Grating ini umumnya digunakan sebagai lantai penutup atau penutup saluran untuk memberikan keamanan dan ventilasi di berbagai jenis bangunan dan fasilitas. Steel grating memiliki ciri khas berupa pola jala terbuka yang memungkinkan aliran udara, cahaya, dan air melalui struktur tersebut.

Jenis Steel Grating


Banyak macam dan jenis dari steel grating ini. Dari jenisnya, steel grating dibagi menjadi 2, yaitu :

1. Plain Steel Grating (Polos): Plat ini diproduksi seperti plat steel grating biasanya. Akan tetapi, yang membedakan ialah pada tampilannya yang tidak bergerigi dan disebut polos. Ini diperuntukkan pada bagian atau area tertentu yang tidak memungkinkan menggunakan steel grating yang bergerigi.
2. Serrated Steel Grating (Bergerigi): Sudah bukan istilah asing lagi jika mendengar kata bergerigi. Untuk tampilan steel grating bergerigi ini memang plat dibuat kotak – kotak dalamnya bergerigi. Itu digunakan untuk area yang sering dilalui air. Gunanya agar tidak mudah tergelincir jika dilalui orang atau kendaraan.

Menurut tipenya, steel grating di bedakan menjadi 2, antara lain :


1. Open End (Plat terbuka): Plat steel grating tipe ini dilihat dari tampilan pinggir dari plat tersebut. Untuk grating dengan plat open end ini pada bagian pinggirnya tidak ditutup plat lagi (terbuka). Jadi kanan kiri (samping yang memanjang) tidak ditambahkan plat lagi. Harga dari tipe plat ini lebih murah.
2. Close End (Plat tertutup): Dengan namanya saja, kita sudah tau bahwa kalau yang close end ini diproduksi semua sisi dari steel grating ini ditutup dengan plat. Sedangkan untuk harga dari plat tipe ini agak mahal karena sesuai dengan kualitas dan bahan yang digunakan.

Pengaplikasian umum steel grating antara lain :

– Lantai Industri: Digunakan sebagai lantai di pabrik atau fasilitas industri untuk memberikan ventilasi dan akses ke saluran di bawahnya.
– Saluran Pembuangan: Dipasang di atas saluran pembuangan untuk mencegah sampah masuk dan memastikan aliran air yang lancar.
– Tangga dan Platform: Digunakan sebagai material tangga atau platform kerja di berbagai lingkungan industri.
– Arena Olahraga: Dapat digunakan sebagai bagian dari tribun atau tangga di arena olahraga untuk memberikan sirkulasi udara yang baik.
Kawat HarmonikaKawat Harmonika
Kawat Harmonika adalah kawat besi yang di anyam dengan mesin khusus dengan teknik tertentu yaitu dengan cara kawat besi di bentuk menjadi lingkaran - lingkaran menjadi lubang - lubang seperti jaring laba - laba dengan persegi kotak 4 (empat) atau kotak ketupat.

Kawat harmonika biasa diperuntukan sebagai pembatas lahan/lapangan misalnya, lapangan tenis. Kawat Harmonika ini memiliki cukup banyak kelebihan diantaranya ukuran yang lebar dan panjang bisa disesuaikan dengan kebutuhan di lapangan, pemasangan sangat mudah dan harga lebih murah.

Kawat Harmonika
Apa itu Kawat harmonika ? kawat harmonika ialah kawat yang di anyam dengan mesin anyaman khas kawat harmonika, agar sesuai ukuran dan anyaman nya para pekerja yang sudah ahli dalam bidang produksi kawat harmonika kami turunkan langsung.
Banyak yang menyebut kawat harmonika adalah kawat pagar hias atau kawat pagar minimalis, terlepas dari itu kawat harmonika ini sendiri memproduksi 2 jenis yaitu , Kawat harmonika PVC & kawat Harmonika Galvanis.

Kami sudah cukup lama mempelajari dunia pabrikasi kawat harmonika, maka dari itu kami sudah cukup tahu bahwa kawat harmonika merupakan material berupa pagar pengaman yang sangat banyak di cari oleh para konsumen, kawat harmonika sendiri di indonesia sudah banyak diperuntukan melengkapi kebutuhan mereka sebagai produk keamanan berupa pagar.

Apalagi pada tahun ini di mana pembangunan di indonesia sedang banyak mengerjakan pembangunan untuk indonesia dan para kontraktor pemerintah mengerjakan proyek milik pemerintah tersebut, kawat harmonika adalah salah satu matrial yang biasa di pergunakan sebagai penunjang pekerjaan milik pemerintah tersebut.

Kegunaan & Keunggulan Kawat Harmonika

Keunggulan dari Kawat Harmonika :

- Kawat Harmonika kuat terhadap karat.
- Kawat harmonika aman & Fleksible.
- Kawat Harmonika minimalis.
- Kawat Harmonika ekonomis & Terjangkau.
- Ukuran lebar dan panjang Kawat Harmonika bisa disesuaikan Dengan Kebutuhan.

Berikut Kegunaan Kawat Harmonika :

- Kawat Harmonika untuk lapangan futsal.
- Kawat harmonika untuk lapangan Voly.
- Kawat Harmonika untuk lapangan basket.
- Kwat harmonika untuk perumahan.
- Kawat Harmonika untuk sebagai pagar pengaman.
Kawat Harmonika GalvanisKawat Harmonika Galvanis
Kawat Harmonika adalah kawat besi yang di anyam dengan mesin khusus dengan teknik tertentu yaitu dengan cara kawat besi di bentuk menjadi lingkaran - lingkaran menjadi lubang - lubang seperti jaring laba - laba dengan persegi kotak 4 (empat) atau kotak ketupat.

Kawat Harmonika di lapisi atau di lapiskan Galvanis.

Kawat Harmonika Galvanis adalah kawat besi yang di lapisi zinc iron alloy, atau timah panas dengan cara mencelupkan kawat besi ke dalam bakseng timah dalam temperature 450 derajat.
Setelah proses galvanis terjadi, baru Kawat besi di bentuk dan di proses lagi dengan mesin khusus yang berkualitas, Sehingga terjadilah kawat harmonika galvanis.

Kawat Harmonika yang di lapiskan Galvanis ini tidak jauh berbeda kegunaan dan fungsi dengan Kawat Harmonika PVC.
Perbedaanya ada pada Kawat Galvanis tidak di lapisi pipa kecil berwarna hijau atau yang disebut PVC.

Dari Kedua keterangan Kawat Harmonika tersebut yang lebih unggul adalah Kawat Harmonika PVC.
Kawat Harmonika PVCKawat Harmonika PVC
Kawat Harmonika PVC adalah kawat besi yang di lapisi pipa kecil berwarna hijau atau yang di sebut pipa pvc.
Setelah kawat besi di lapsikan PVC baru di bentuk dan di proses lagi dengan mesin khusus yang berkualitas, Sehingga terjadi lah Kawat Harmonika PVC.

Ada 3 Warna untuk kawat harmonika PVC mulai dari warna hijau, hitam dan biru.
Pabrik Kawat SiletPabrik Kawat Silet
Kami pabrikbesisiku.com baru" ini memulai pabrikasi untuk kawat silet, t

Kawat silet, yang juga dikenal dengan sebutan "kawat berduri" atau "kawat pemotong," adalah salah satu alat yang sering dikaitkan dengan penggunaan militer dan keamanan. Artikel ini akan menjelaskan penggunaan kawat silet, kontroversi yang terkait dengannya, serta peran historisnya dalam berbagai konteks.

Penggunaan Kawat Silet

Keamanan dan Pertahanan: Kawat silet sering digunakan untuk tujuan keamanan dan pertahanan. Ini dipasang di sekitar properti, bangunan, dan fasilitas penting untuk mencegah akses yang tidak diinginkan. Di wilayah konflik, kawat silet dapat digunakan untuk membuat hambatan fisik yang efektif.

Militer: Kawat silet telah digunakan oleh militer dalam sejarah. Di medan perang, kawat silet dapat digunakan untuk mengatur perbatasan atau menghalangi pasukan musuh. Kawat silet jenis tertentu juga digunakan dalam berbagai alat penangkis ranjau untuk membersihkan daerah yang berbahaya.

Penegakan Hukum: Penegak hukum dapat menggunakan kawat silet untuk mengendalikan kerumunan atau mengamankan area yang rentan terhadap pelanggaran.

Kontroversi Kawat Silet

Penggunaan kawat silet telah menyebabkan beberapa kontroversi, terutama dalam konteks hak asasi manusia dan etika:

Potensi Cedera: Penggunaan kawat silet memiliki potensi besar untuk menyebabkan cedera fisik. Orang yang tidak berhati-hati atau tidak berpengetahuan dapat terluka parah jika mereka tidak berhati-hati ketika berdekatan dengan kawat silet.

Kegunaan Militer dan Keamanan: Kawat silet juga telah menjadi subjek perdebatan dalam konteks penggunaan militer dan keamanan. Penggunaannya dalam konflik bersenjata telah menciptakan masalah etika, terutama jika penggunaan tersebut mengakibatkan cedera atau kematian warga sipil.

Penyekatan Perbatasan: Penggunaan kawat silet untuk penyekatan perbatasan antar-negara telah memicu kontroversi yang signifikan. Hal ini terkait dengan isu migrasi dan hak asasi manusia, karena penggunaan kawat silet dapat menyulitkan atau menghambat upaya pencari suaka dan migran untuk mencari perlindungan.
Pabrik Kawat DuriPabrik Kawat Duri
Pabrik Kawat Duri Murah, kami pabrikbesisiku.com tidak hanya menjual besi siku kami adalah pabrikasi kawat duri langsung dibuat sendiri... Mari kita simak pembahasan ini kawat duri.

Apa itu kawat duri?
Kawat duri adalah salah satu bahan konstruksi yang sangat umum digunakan di seluruh dunia. Bahan ini dikenal karena sifatnya yang tahan lama dan berbagai kegunaan, mulai dari pengamanan hingga pertanian. Artikel ini akan membahas sejarah kawat duri, berbagai penggunaannya, dan dampaknya dalam masyarakat.

Sejarah Kawat Duri

Sejarah penggunaan kawat duri dapat ditelusuri kembali ke awal abad ke-19. Pada masa itu, industri tekstil dan pertanian mulai berkembang pesat, dan permintaan akan bahan konstruksi yang tahan lama dan efisien semakin meningkat. Awalnya, kawat duri diproduksi dengan cara memilin kawat besi secara manual untuk menciptakan paku berduri. Namun, teknologi produksi kawat duri semakin canggih seiring berjalannya waktu, memungkinkan produksi massal yang lebih efisien.

Penggunaan awal kawat duri terutama terkait dengan pertanian. Petani mulai menggunakannya untuk membangun pagar yang efektif untuk melindungi tanaman mereka dari hewan liar. Kawat duri juga digunakan di sektor perkeretaapian untuk mengamankan rel kereta api.

Selama Perang Dunia I dan Perang Dunia II, kawat duri menjadi bahan penting dalam konstruksi pertahanan militer. Ini digunakan untuk membuat ranjau yang sangat mematikan dan pagar berduri di sekitar pos-pos pertahanan.

Penggunaan Kawat Duri

Keamanan: Kawat duri digunakan secara luas untuk tujuan keamanan. Ini dapat ditemukan di sekitar penjara, pangkalan militer, properti pribadi, dan bangunan komersial. Kawat duri berduri yang dipasang di dinding atau pagar dapat mencegah akses yang tidak diinginkan.

Pertanian: Kawat duri masih menjadi komponen penting dalam pertanian. Petani menggunakannya untuk membuat pagar yang melindungi tanaman mereka dari hewan liar. Selain itu, kawat duri juga digunakan untuk membuat kandang ternak dan struktur pertanian lainnya.

Konstruksi: Dalam konstruksi, kawat duri digunakan untuk menguatkan beton, mengamankan bangunan, dan berbagai aplikasi struktural lainnya.

Industri Perkeretaapian: Kawat duri digunakan di sektor perkeretaapian untuk memperkuat rel kereta api dan memastikan keamanan perjalanan kereta.

Dampak Kawat Duri

Meskipun kawat duri memiliki banyak manfaat, penggunaannya juga menimbulkan beberapa dampak negatif:

Dampak Lingkungan: Produksi kawat duri memerlukan sumber daya alam, seperti besi, yang dapat mengakibatkan dampak lingkungan. Selain itu, pemakaian berlebihan kawat duri yang tidak terurus dapat menciptakan masalah sampah dan pencemaran lingkungan.

Keamanan: Meskipun kawat duri digunakan untuk tujuan keamanan, penggunaan yang berlebihan atau tidak terencana dapat menyebabkan cedera fisik pada orang yang tidak sengaja terluka olehnya.

Masalah Hukum dan Etika: Penggunaan kawat duri yang tidak etis, seperti di sekitar perbatasan negara untuk mencegah migrasi, telah memicu masalah hukum dan etika yang kontroversial.
Pabrik Kawat Loket GalvanisPabrik Kawat Loket Galvanis
Kami dari Pabrik Kawat Loket
KAWAT LOKET dibuat dari bahan kawat galvanis dan dibentuk kotak-kotak (mesh) dengan ukuran sesuai dengan standar mesin, serta didalam mesin tersebut sudah tersedia pengelasannya. Untuk pengerjaan juga tidak sembarang orang membuat, karna semua itu dalam system mesin yang khusus untuk pembuatan kawat loket, dan menghasilkan barang yang sesuai dengan ukuran.

Fungsi kawat loket itu sendiri banyak sekali digunakan untuk kandang hewan. Selain untuk kandang kawat loket juga bisa dijadikan sebagai Pemagaran, penyekat pada Gudang maupun pabrik, bisa juga digunakan untuk penutup pada mesin, dan bisa untuk dekorasi pada rumah.

Jadi, apalagi yang anda tunggu untuk order KAWAT LOKET? Hanya di PT. Givro Multi Teknik Perkasa anda mendapatkan harga terbaik, harga terjangkau. Anda ingin mendapatkan barang berkualitas dengan harga yang terjangkau? Orderlah langsung di perusahaan ini.
Kawat Loket StainlessKawat Loket Stainless
KAWAT LOKET STAINLESS berbeda dengan kawat loket galvanis, untuk KAWAT LOKET STAINLESS itu berbahan stainless bukan galvanis, sedangkan KAWAT LOKET GALVANIS itu berbahan galvanis. Jika dibandingkan kawat loket stainless dan KAWAT LOKET GALVANIS, bahan lebih kuat KAWAT LOKET STAINLESS, dan harga diatas KAWAT LOKET GALVANIS.

Untuk fungsi sama seperti KAWAT LOKET GALVANIS, contohnya seperti untuk pembatas industry, dekoras, perlindungan mesin dan lain-lainnya.

Kami Melayani Jasa Pemasangan Besi Siku

Selain produksi & jual, kami juga terima jasa. - JASA PEMASANGAN - JASA PENCELUPAN

Blog Kami

Mengenal Tentang Besi SikuMengenal Tentang Besi Siku
Siapa yang tak kenal besi siku? Pastinya sebagian dari kalian sudah ada yang tau dan memang mungkin ada yang belum tau apa itu Besi siku.

Besi siku adalah bahan konstruksi yang bisa dengan mudah digunakan pada berbagai benda yang ada. Peran dan fungsinya juga tidak bisa digantikan dengan benda lain karena memiliki daya tahan yang baik dan praktis untuk digunakan.

Dari banyaknya jenis besisiku, yaitu besi siku galvanis, besi siku hitam, besi siku SNI, besi siku lubang. dari beberapa jenis besi siku yang ada terdapat dua jenis yang paling banyak di gunakan baik untuk kebutuhan proyek kecil hingga proyek dengan sekala besar, yaitu besi siku galvanis dan besi siku hitam karena memiliki fungsi yang cukup beragam.

Bentuk besi siku yaitu sebuah lempengan besi yang berbentuk menyiku dan dibuat menyudut. Bahan utama dari bahan ini adalah besi yang sudah melewati proses galvanis dan umumnya digunakan untuk dunia konstruksi yang berbeda-beda.

pada umumnya, besi siku mempunyai fungsi untuk menjadi penopang tambahan dari sebuah konstruksi untuk memastikan topangan tersebut menjadi lebih kuat dan mampu untuk menahan beban sesuai dengan spesifikasi yang sudah ditentukan.

Struktur dari sebuah bangunan juga biasanya akan menjadi lebih kuat dan terhindar dari koros, seperti besi siku yang di gunakan untuk pembuatan pegangan tangga, pembuatan kursi, pembuatan lemari dan rak yang bisa di bongkar pasang, bisa untuk membuat meja kerja yang bisa di lipat, pembuatan pagar rumah, dll.

Spesifikasi besi siku beragam besi jenis ini memiliki berbagai dimensi dan ukuran yang bervariatif. bisa menyesuaikan ukuran ketebalan yang berbeda-beda dan menyesuaikannya dengan kebutuhan serta budget yang dimiliki.

Walau besi yang menyiku ini memiliki bobot yang jauh lebih ringan dibandingkan dengan produk baja struktural lainnya kekuatan struktural yang dimiliki oleh besi siku ini tidak di ragukan, dan mampu membuat bangunan menjadi lebih kokoh dan kuat.

Ketebalan dari besi ini tentu akan mempengaruhi beban maksimal yang mampu ditahannya. Besi yang menyiku sangatlah serbaguna, sehingga bisa digunakan untuk berbagai bentuk proyek dengan mudah. Besi bisa dimanfaatkan untuk menjadi elemen struktural hingga keperluan dekoratif.

Besi siku terbuat dari bahan besi galvanis yang sudah dilapisi dengan bahan anti karat. Oleh karena itu tidak perlu takut dan bingung karena besi ini bisa dipasang tanpa harus pusing memikirkan perawatan lagi di kemudian hari. Karena ketahanannya terhadap karat, besi ini memiliki usia pakai yang sangat lama dan tidak perlu repot untuk menggantinya dengan yang baru dalam waktu dekat.

PT GIVRO MULTI TEKNIK PERKASA menyediakan berbagai macam jenis, ukuran, dan ketebalan besi siku yang dapat digunakan untuk bahan kebutuhan retail ataupun projek dalam sekala kecil maupun besar. Bagi kalian yang sedang membutuhkan besi hollow silahkan hubungi saya yaaaa…. Terima kasih.
Inilah 4 Jenis Besi HollowInilah 4 Jenis Besi Hollow
Apakah sebagian dari kalian sudah ada yang tau atau mungkin ada yang belum tau apa itu Besi Hollow ? Simak Yuk !!!

Hollow Hitam sebenarnya hampir sama dengan pipa hitam namun bentuknya berbeda hollow hitam adalah besi yang berbentuk pipa kotak yang berongga terbuat dari besi galvanis stanless atau besi baja yang dari tahun ke tahun mengalami peningkatan mutu dan perkembangan yang cepat, yang sering di fungsikan atau di gunakan dalam kontruksi bangunan, terutama dalam kontruksi accessories seperti pagar ranting atau kanopi dan pintu gerbang.

Besi hollow ini memiliki berbagai jenis yaitu :

1. Besi Hollow Gypsum
Ada kurang lebih empat macam besi holo di pasaran, yang pertama adalah besi hollow gypsum.
Bentuknya kotak dan terbuat dari besi berlapis meni, galvanis, hingga stainless dengan ketebalan 0.3-0.4 mm.
Rangka besi hollow gypsum biasanya digunakan untuk plafon rumah atau gedung.
Material ini banyak diminati karena lebih kokoh meski bobotnya cenderung ringan.
Pada bagian luar, besi satu ini dilapisi dengan cat berwarna hijau ataupun merah.

2. Besi Hollow Galvalume
Jenis besi hollow berikutnya adalah galvalume dan termasuk jenis yang paling bagus. Material holo satu ini mengandung komposisi 1.5% lapisan silicon, 43.5% unsur besi, serta unsur coating aluminium sebesar 55%.
Oleh sebab itu material ini dikenal pula sebagai Zinc-Aluminium di dunia konstruksi. Bahannya tidak mudah berkarat meski terkena air hujan dan terik matahari.

3.Besi Hollow Galvanis
Berikutnya ada model besi holo galvanis yang kualitasnya masih berada di bawah hollow galvalume.
Besi ini mengandung komposisi zinc coating 97% di dalamnya.
Namun perlu diingat, permukaannya mudah mengalami korosi apabila bergesekan dengan material lain.
Oleh sebab itu, penggunaannya lebih cocok untuk pagar atau atap kanopi.
Sebelum menggunakannya, pastikan melapisinya dengan coating aluminium sebesar 1%, ya.

4. Hollow Hitam
Jenis besi hollow berikutnya adalah hollow hitam yang terbuat dari baja hitam.
Hal ini membuatnya tampak sangat tebal dan kuat jika digunakan sebagai bahan konstruksi.
Hanya saja, material holo hitam ukurannya sudah distandarisasi sehingga pilihannya tak banyak.
Oleh sebeb itu rangka besi hollow hitam lebih sering digunakan untuk membuat pagar.

Hollow hitam dan galvanis memiliki berbagai ukuran dan ketebalan yang berbeda-beda. Besi hollow hitam termasuk dalam golongan jenis besi yang memiliki ukuran panjang universal.

Rata-rata besi hollow hitam di potong dengan ukuran 6 meter bahan pembentuk besi hollow ini adalah baja yang berwarna hitam ia memiliki kontur yang cukup tebal dengan kekuatan yang tinggi sesuai dengan kebutuhan kontruksi.

Hollow galvanis memiliki lapisan khusus di dalamnya lapisan tersebut adalah zinc dengan kadar mencapai 97%. Tak hanya zinc besi hollow galvanis juga mengandung bahan lain seperti alumunium dan beragam zat kimia lainnya.

Dilihat dari bahannya, terlihat jelas perbedaan besi hollow hitam dan galvanis yang paling nyata. Yaitu, ketahanan terhadap karat dan keropos. Hal ini disebabkan karena kandungan zinc di dalamnya, yang tidak dimiliki oleh besi hollow hitam.

Ditambah lagi, besi hollow galvanis biasanya dilapisi lagi dengan cairan anti karat, sehingga menambah kekuatan dan masa pakainya.

PT. GIVRO MULTI TEKNIK PERKASA menyediakan berbagai macam ukuran dan ketebalan besi hollow hitam dan galvanis yang dapat digunakan untuk bahan kebutuhan retail ataupun projek dalam sekala kecil maupun besar.

Bagi kalian yang sedang membutuhkan besi hollow silahkan hubungi saya yaaaa…. Terima kasih.
Pengertian Tentang Besi BetonPengertian Tentang Besi Beton
Apakah kamu tau apa itu besi beton? pasti ada beberapa yang belum tau macam-macam nya. Di sini saya akan membahas tentang pengertian besi beton, fungsi besi beton, dan spesifikasi besi beton. Yuk di simak!!!!!!

Besi beton adalah rangka besi yang digunakan untuk memperkuat struktur beton pada bangunan.

Besi beton yang disebut juga concrete steel atau rebar dalam bahasa Inggris ini menambah daya lentur pada beton, sehingga tahan terhadap beban statis maupun beban dinamis. Tanpa besi beton, maka beton bangunan akan lebih mudah retak saat akibat guncangan-guncangan kecil saat kendaraan melintasinya atau lebih mudah patah saat terjadi gempa bumi.

Besi beton atau baja tulangan, di kenal ketika di padatkan sebagai baja tulangan, adalah batang baja yang berbentuk menyerupai jala baja yang di gunakanatau di fungsikan sebagai alat penekan pada beton bertulang dan struktur batu bertulang untuk memperkuat dan membantu beton di bawah tekanan.

Beton menjadi kuat di bawah kompresi, tetapi memiliki kekuatan tarik yang lemah. Besi beton secara signifikan meningkatkan kekuatan tarik struktur.

Permukaan besi beton sering berubah bentuk untuk memposisikan ikatan yang lebih baik dengan beton. Sejak tahun 1950 para konstruktor mulai menggunakan besi beton sebagai elemen utama dalam pembangunan gedung tinggi karena bahan ini lebih mudah didapat sehingga dirasakan lebih ekonomis dibanding konstruksi lainnya.

Besi beton pun tidak hanya di gunakan untuk bangunan gedung tinggi saja namun di gunakan juga untuk pembangunan jembatan, perkerasan jalan, bendungan, dinding pebahan tanah, terowongan, jembatan yang melintasi lembah (viaduct), drainase, fasilitas irigasi, tangka, kolam renang dan sebagainya.

Pada umumnya besi beton hanya terdapat dua jenis saja yaitu besi polos dan besi ulir, namun di zaman yang sudah semakin modern ini besi beton mulai berkembang dan banyak ragam jenis nya di antaranya adalah: Besi behel, Besi Beton SNI, Besi UNP, Besi CNP dan Besi WF.

Besi beton memiliki Panjang 12 Meter, selain itu besi beton pun memiliki beragam ketebalan dari nya paling kecil 4 mm hingga yang paling tebal 41 mm, dan memiliki berbagai macam merk serta type yang beragam sehingga dapat di sesuaikan dengan kebutuhan kontruksi.

Nah … dengan membaca artikel ini sekarang kalian sudah tau kan mengenai besi beton. PT. Givro Multi Teknik Perkasa menyediakan berbagai macam ukuran, merek dan type besi beton yang sudah banyak di gunakan untuk kebutuhan kontruksi.

Yuk! Bagi kalian yang sedang memerlukan besi beton untuk kebutuhan kontruksi silahkan hubungi saya yaaaa…. Terima kasih.
Berbagai Jenis Pipa Hitam GalvanisBerbagai Jenis Pipa Hitam Galvanis
Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang Pipa Hitam dan macam-macam jenis nya .

Pastinya Sebagian dari kalian sudah ada yang tau dan beberapa mungkin ada yang belum tau apa itu pipa hitam dan macam-macam jenis nya? Simak Yuk !!!

Pipa memiliki beragam macam jenis diantaranya adalah yang sangat terkenal di kalangan kontruksi yaitu Black steel pipe atau sering dikenal pipa hitam. Pipa hitam adalah pipa yang terbuat dari besi atau baja sering digunakan untuk pipa konstruksi dalam proses pembangunan. Sifatnya tahan dan kuat dalam cuaca apapun. Selain itu, pipa hitam juga terbuat dari bahan stainless yang tentu bisa melindunginya dari karat dan tahan lama.

Pipa besi hitam juga biasa digunakan untuk mengalirkan cairan atau Fluida bentuk apa pun dari pabrik oli, air, gas hingga tambang minyak. Selain itu Pipa hitam juga sering digunakan sebagai kebutuhan intalasi rumah sebagai saluran air dan intalasi tiang listrik.
(Mukti Wibowo. 1974). “Pipa adalah suatu batang silinder berongga yang dapat mengalirkan zat cair, uap, gas ataupun zat padat yang dapat dialirkan berjenis tepung / serbuk.”

Banyak kegunanan yang dapat di manfaatkan oleh pipa hitam ini oleh karena itu banyak orang membutuhkannya sehingga produksinyapun semankin meningkat, Pipa hitam yang di produksi oleh pabrikasi kami (PT.Givro Multi Teknik Perkasa) sudah terpercaya dan terjamin kwalitasnya, di buat oleh para ahli yang handal di bidangnya dengan teliti dan di uji sesuai standarisasi nasional.

Banyak dari para pemilik project yang menggunakan pipa hitam dari PT. Givro Multi Teknik Perkasa untuk bahan kebutuhan project nya, dan kebanyakan dari mereka membutuhkan pipa hitam ini untuk project pembangunan pembuatan tiang PJU, tiang lampu jalan, tiang provider telkom, tiang provider xl, tiang provider first media, tiang provider morate, tiang provider power telkom, tiang provider pln, tiang pjo single tiang pjo double dll.

PT.Givro Multi Teknik Perkasa selaku produsen pabrik memberikan kontribusi kepada distributor Pipa hitam sebagai bahan kontruksi. kami harapkan mampu memberi kontribusi dalam pengembangan dunia Industri khususnya pabrik dalam skala produksi besar ekspor komoditi lokal dan international.

Pipa hitam memiliki berbagai macam ukuran dan ketebalan yang berbeda-beda yang dapat di sesuaikan dengan kebutuhan konsumen sehingga dapat dengan mudah di gunakan sesuai kebututuhan untuk panjang pipa hitam pada umumnya adalah 6 m.

Berdasarkan spesifikasi, material pipa hitam dibedakan menjadi beberapa jenis, PT. Givro Multi Teknik Perkas menyediakan jenis pipa hitam galvanis,pipa hitam, pipa galvanis, pipa SNI, pipa besi dan pipa scaffolding.

Nah … dengan membaca artikel ini sekarang kalian sudah tau kan apa itu pipa hitam galvanis dan macamnya. PT. Givro Multi Teknik Perkasa menyediakan berbagai macam dan ukuran pipa hitam galvanis yang dapat di sesuaikan dengan kebutuhan kontruksi. Yuk! Bagi kalian yang sedang membutuhkan pipa hitam galvanisnya silahkan hubungi saya yaaaa…. Terima kasih.
PABRIK BESI SIKU

Pabrik Besi Siku

PT Givro Multi Teknik Perkasa adalah perusahaan PABRIK BESI SIKU terbesar di Indonesia yang berfokus kepada produksi besi, kawat dan pagar brc yang mengacu kepada Standar Nasional Indonesia (SNI). Semua produk yang diproduksi oleh PT Givro Multi Teknik Perkasa menggunakan mesin berstandar internasioanal dan melalui pengawasan monitor yang ketat oleh bagian quality control yang berpengalaman di bidangnya.